Rabu, 01 Desember 2010

PELATIHAN PENGOLAHAN SAMPAH


Pelatihan Penggunaan Komposter Aerob di Di SMK Negeri 4 Makassar
 

Pelatihan Penggunaan Komposter Aerob di Di SMK Negeri 4 Makassar
 
SMKN 4 Makassar – Setelah melakukan sosialisasi program, Tim Motivator Makassar Green School Kembali turun melakukan pendampingan tentang pelatihan pengolahan sampah. Dari hasil pemantauan awal sekolah ditemukan rata-rata sekolah telah memiliki media pengolahan sampah seperti komposter aerob dan takakura, namun penggunaannya masih belum dipahami oleh beberapa pihak sekolah.
Wakil walikota Makassar saat melakukan kunjungan sekolah beberapa hari yang lalu, menghimbau kepada pihak sekolah agar lebih memperhatikan aspek pemilahan dan pengolahan sampah di sekolah, kunjungan Bapak wakil walikota Makassar ke sekolah-sekolah kemarin adalah terkait semakin dekatnya penilaian adipura, penilaian tahap awal dimulai tanggal 25 oktober mendatang.  Dengan berjalannya program Makassar Green School ini, diharapkan mampu memotivasi para siswa untuk lebih aktif berperan menjaga kebersihan lingkungan sekolah.
Pelatihan Penggunaan Media Pengolahan Sampah di Sekolah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pengikut